Traveling ke Burj Al Arab Dubai Tanpa Menginap? Cukup Bayar Rp 1,5 Juta

Dubai - Mungkin banyak yang penasaran seperti apa sih dalam dari Hotel Burj Al Arab di Dubai yang terkenal mahal dan mewah ini. Kabar baik untuk kalian, Hotel Burj Al Arab telah buka untuk turis yang datang ke sana bukan untuk menginap.

Dilansir Daily Star, hanya untuk sekadar jalan-jalan pada area umum hotel, berfoto di sekitarnya, dan melihat kamar Royal Suite seharga 6.500 poundsterling atau setara dengan Rp 125 juta ini para turis akan dikenakan tarif seharga 80 poundsterling setara dengan Rp 1,5 juta.

Hal ini pertama kali dilakukan oleh pihak Resort Burj Al Arab. Tentunya bisa dibilang itu lebih murah daripada harus menginap di sana dengan harga per kamar semuanya di atas 1.000 poundsterling.

Tur ini baru saja dirilis minggu lalu akan terdiri dari kelompok kecil yang berangkat setiap 15 menit setiap harinya. Dan para peserta akan berangkat dari sekitar hotel Jumeirah Coastline.

Dengan tur tersebut para turis juga bisa melihat acara olahraga dan budaya yang diadakan oleh Hotel Burj Al Arab, termasuk penampilan David Guetta di awal tahun depan.

Untuk menikmati teh sore di atrium menara yang memiliki tiang emas, atau sekadar menikmati sampanye di bar dengan pemandangan laut, para turis diharuskan membayar kembali dengan harga 19 poundsterling atau Rp 367 ribu per cangkir.

Sebelumnya hanya tamu yang sudah memesan kamar atau makan malam di restoran mewah di sana yang bisa melihat-lihat seperti apa Hotel Burj Al Arab.

Dengan adanya berita ini, pihak Burj Al Arab menyambut dengan senang hati dan sangat bangga membagikan pengalaman ini kepada dunia.

"Kami dengan senang hati mengumumkan pembukaan Inside Burj Al Arab, terutama saat semua mata tertuju pada Dubai, ketika menggelar 'The World's Greatest Program" Exposition," kata General Manager, Ermanno Zanini.

Menurutnya ini adalah waktu yang tepat untuk memberikan kesempatan pada penduduk dan turis yang ini melihat keajaiban spots Dubai yang terkenal di dunia secara langsung.

Tur ini tentunya akan sangat menarik bagi mereka yang tertarik akan ceritanya. Bukan hanya dari segi bangunan, tetapi juga orang-orang yang berada di belakangnya yang memiliki kreativitas tinggi.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Menikmati Wisata Alam Loksado yang Merupakan Surga Terpencil di Kaki Gunung Meratus

Setelah 74 Tahun Jadi Andalan Maskapai Italia, Alitalia Kini Mengundurkan Diri Dari Dunia Penerbangan

Pemerintah Australia Berencana Akan Membuka Perbatasan Untuk Wisatawan Asing Sampai Akhir Musim Natal